manadoterkini.com, TOMOHON – Secara maraton, calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kota Tomohon yang akan bertugas dalam upacara 17 Agustus nanti terus digodok.
Selain pelatihan fisik dan mental, wawasan para calon Paskibra juga diasah.
Masuk hari kedua karantina, para calon Paskibra dibekali materi tentang perilaku hidup bersih dan sehat oleh Ketua TP PKK Kota Tomohon, drg Jeand’Arc Karundeng.
“Selalu jaga kesehatan supaya nantinya siap melaksanakan tugas pada upacara bendera nanti baik di penaikan bendera maupun penurunan bendera di tanggal 17 Agustus 2021,” ungkap Karundeng yang adalah istri tercinta dari Wali Kota Tomohon, Caroll Senduk tersebut di lokasi karantina Villa Emmita Hotel. (fzr)