manadoterkini.com, AMURANG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menjagokan dr Michaela Elsiana Paruntu MARS (MEP) untuk menjadi calon bupati dari partai tersebut pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2020 mendatang.
Munculnya nama MEP, menurut Ketua harian DPD Partai Golkar Minsel James Artur Kojoingan, merupakan aspirasi dari seluruh pengurus kecamatan (PK), Ketua Dewan Penasihat DPD dan Organisasi sayap partai. Dia juga dianggap layak untuk dicalonkan dari Partai Golkar.
“Aspirasi secara umum yang berkembang begitu, agar MEP maju sebagai cabup dalam Pilkada 2020. Hal ini mengemuka saat pertemuan dengan pengurus PK, Dewan Penasihat dan organisasi sayap partai pada rapat pleno konsolidasi dan pemilihan pimpinan DPRD dari Partai Golkar yang digelar di restouran siera amurang,” ujar Kojoingan.
MEP, jelas Kojoingan, adalah kader senior partai berlambang beringin tersebut.
“Terkait aspirasi para kader tersebut, kami sepakat dan akan mengirimkan surat ke DPD I Sulut dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Kami berharap ini bisa menjadi bahan pertimbangan DPP dalam memberikan rekomendasi cabup-cawabup, selain juga dari hasil survei,” ujarnya.
Berdasarkan Petunjuk Pelaksanaan (juklak) DPP Partai Golkar, penentuan pasangan calon kepala daerah mesti ditentukan berdasarkan survei, serta ditetapkan oleh DPP.(dav)