Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanEkonomi dan Bisnis

Gubernur OD Seriusi Pembangunan Kelanjutan KEK Bitung 2017

×

Gubernur OD Seriusi Pembangunan Kelanjutan KEK Bitung 2017

Sebarkan artikel ini

Olly - Jonanmanadoterkini.com, SULUT – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE akan lebih memperhatikan dan menseriusi kelanjutan pembangunan KEK Bitung pada tahun 2017.

Komitmen dan keseriusan yang kuat ditunjukannya dengan mengambil langkah-langka antisipasi terhadap kemungkinan sejumlah kendala seperti listrik, pembebasan lahan yang menjadi persolan di daerah yang direncanakan seluas 534 hektar ini.

“Makanya saya minta Pak Menteri datang (Menteri ESDM-red), Direktur PLN Wilayah timur, kita akan membangun 2 x 50 Pembangkit listrik di Kema dan Likupang 2 x 150, ” ungkap Dondokambey yang saat itu menjamu Menteri ESDM Republik Indonesia (RI) Ignasius Jonan di Ruang VIP Pemprov Sulut, Bandara Sam Ratulangi, Sabtu (26/11/2016) malam.

Dondokambey pun menambakan, untuk pembangunan 2 pembangkit ini akan menggunakan batu bara, namun dengan pertimbangan Sulut menjadi destinasi tujuan pariwisata, diapun mengusulkan untuk diganti dengan sumber tenaga lain.

“Rencananya batu baru tapi saya sudah diskusi, karena kita akan menjadi daerah tujuan pariwisata, kita cari solusi yang lain, ” tuturnya.

Namun selain pembangunan 2 pembangkit di Kema dan Likupang, tidak menutup kemungkinan nanti KEK itu sendiri akan membangun pembangkit listrik sendiri untuk memenuhi kebutuhan energinya. Sementara penanganannya oleh BUMD.

Terkait kesiapan secara umum KEK itu sendiri, Gubernur menjelaskan bahwa Pemprov Sulut sudah siap. “Kita sudah siap, BUMD sudah terbentuk dan semua siap jalan, APBD juga sudah menyiapkan dana menunjang program pembebasan lahan di KEK, termasuk listrik dan lain lain, ” pungakas orang nomor satu Sulut ini.(alfa)