Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Utara

Bupati Jual Cincin Wabup Jual Kelapa Untuk Dana Duka

×

Bupati Jual Cincin Wabup Jual Kelapa Untuk Dana Duka

Sebarkan artikel ini

minutMTerkini.com, AIRMADIDI-Mengusung motto ‘Melayani, Mengasihi dan Mensejahterakan, Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan dan Wakil Bupati Ir Joppy Lengkong, rela jual cicin dan kelapa untuk dana duka pemkab.

Mewujudkan pelayanan kepada masyarakatnya, lebih khusus bagi warganya yang dirundung duka, Bupati dan Wabup yang akrab disebut pasangan VAP-JO, rela menjual harta pribadinya masing-masing, demi meringankan beban warganya.

“Demi merealisasikan dana duka bagi masyarakat, Saya harus rela menjual cincin dan Pak Joppy (Wabup,red) harus menjual kelapa,” ungkap Panambunan, saat bertatap muka dengan Pimpinan dan Anggota DPRD Minut, belum lama ini.

Dari hasil menjual Cincin dan Kelapa tersebut, diperoleh dana Rp165 Juta. Sedangkan jumlah warga yang meninggal sudah lebih dari 80 orang.

“Yah ada kemungkinan, kami harus menjual barang pribadi kami, demi untuk merealisasikan dana duka bagi warga,” kata Bupati Panambunan, sembari mengumbar senyum.

Bupati dan Wabup, mulai merealisasikan dana duka dengan menggunakan dan pribadi, karena dana tersebut tidak masuk dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Minut tahun 2016 ini.(Pow)