SULUT, (manadotekini.com) – Sebagaimana tahapan Pilkada Serentak Senin (24/8) besok menjadi momen yang ditunggu-tunggu yakni penetapan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur, Calon Walikota dan Wakil Walikota serta Bupati dan Wakil Bupati.
Untuk penetapan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sulut, Baswas sebagai lembaga pengawas dipastikan akan turun full team, guna memastikan apakah penetapan sesuai dengan ketentuan dan peraturan.
“Memastikan penetapan calon oleh KPU sesuai ketentuan dan peraturan, Bawaslu Sulut akan melakukan pengawasan langsung dan FullTeam,” ujar pimpinan Bawalu Sulut, Johny Suak.(chris)