Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Polres Minsel Siap Amankan Mudik Pengucapan Syukur dan Lebaran

×

Polres Minsel Siap Amankan Mudik Pengucapan Syukur dan Lebaran

Sebarkan artikel ini

AMURANG, (manadoterkini.com) –Jalur trans Sulawesi di wilayah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menjadi salah satu akses bagi warga yang ada di Minsel untuk mudik ke kampung halaman dalam rangka merayakan Pengucapan Syukur dan Idul Fitri.

Terkait hal ini, pihak Polres Minsel mengaku siap memberi kenyamanan bagi para pemudik saat berkendaraan dengan menyiapkan Pos Pengamanan Pengucapan dan Lebaran.”Jelang pengucapan dan Idul Fitri, kita akan membangun beberapa Pos PAM. Hal ini bertujuan untuk memberi kenyamanan bagi pemudik termasuk menghindarkan pengguna jalan dari resiko kecelakaan,” ujar Kapolres Minsel AKBP Benny Bawensel SIK MH melalui Kasatlantas Polres Minsel AKP Steven Simbar kepada manadoterkini.com.

Menurut Simbar, jelang Pengucapan syukur dan Lebaran di Minsel, Pos Pam biasanya didirikan di semua Polsek yang ada di Wilayah Hukum Polres Minsel serta di beberapa titik yang dinilai rawan.”Antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya hal tidak diinginkan, sudah pasti akan dilakukan. Namun tentu, perlu diingatkan kepada pengguna jalan agar tetap mematuhi aturan lalu lintas saat berkendaraan,” tandasnya.(dav)