Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaBerita PilihanBitung

Rakor Terpadu KPU Bitung, Kajari Sebut Ini Momentum Baik

×

Rakor Terpadu KPU Bitung, Kajari Sebut Ini Momentum Baik

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, BITUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung menggelar Rapat Koordinasi Terpadu Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Walikota dan Wakil Walikota Bitung Tahun 2024. Kamis, (8/08/2024) bertempat di Mercure Hotel.

Dalam kesempatan tersebut ketua KPU Bitung Deslie Sumampouw menyampaikan bahwa rakor ini penting karena peserta merupakan ASN dengan jabatan masing-masing.

“Peserta rakor saat ini merupakan ASN dan teman-teman media. ASN sendiri adalah para kepala OPD, Camat dan Lurah yang ada di Kota Bitung. Melalui rakor terpadu ini, salah satu Narsum adalah pak Kajari Bitung. Materi terkiat Netralitas ASN tetapi juga terkait intimidasi-intimidasi terhadap ASN,” ujar Deslie

Selain itu, DS sapaan akrabnya menambahkan bahwa Agustus ini sudah mau memasuki tahapan pendaftaran bakal calon. “Pendaftaran bakal calon 27-29 Agustus oleh karena itu diharapkan peran serta media untuk memberitakan hal yang sejuk dan damai,” tutur Deslie.

Sementara itu terkait rakor yang diadakan oleh KPU Bitung diapresiasi oleh Kajari Bitung Dr. Yadyin Palembangan, SH MH. Menurutnya kegiatan ini sangat baik. “Ini Salah satu momentum yang baik yang diselenggarakan oleh KPU, namun sayang kehadiran saat ini hanya 50 persen lebih,” ujar Yadyin

Hadir dalam rakor tersebut Kepala OPD Pemkot Bitung, para camat, lurah se kota Bitung serta para Jurnalis yang terundang. (R)