Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanManadoPemerintahan

Pariwisata Jadi Prioritas, Gubernur Sulut Yulius Selvanus : Itu Perintah Presiden Prabowo!

×

Pariwisata Jadi Prioritas, Gubernur Sulut Yulius Selvanus : Itu Perintah Presiden Prabowo!

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, SULUT – Sektor pariwisata menjadi prioritas Pembangunan Sulawesi Utara Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan. Hal ini menjadi pesan Presiden RI Prabowo Subianto bagi Gubernur Yulius Selvanus.

Tak heran, pada kesempatan itu juga ia menyinggung Wali Kota Manado. Pasalnya, Manado menjadi pintu masuk  para turis mancanegara maupun lokal yang lending di Bandara Samratulangi.

“Mari kita bantu Wali Kota Manado atau Kota Manado, kota ini akan menjadi cerminan bagi Sulawesi Utara ke depan. Karena itu perintah dari bapak Presiden Prabowo Subianto kepada saya, Yulius kamu prioritaskan pariwisata di Sulawesi Utara,” kata Gubernur pilihan rakyat lewat amanatnya saat apel perdana jajaran Pemprov Sulut di lapangan Kantor Gubernur, Rabu (5/3/2025).

Sebelumnya, Wali Kota Manado Andrei Angouw berjanji memperkuat sinergitas dengan provinsi dan pusat.

Hal ini untuk menjamin keberlangsungan pembangunan. “Koordinasi kita perkuat dengan sesama daerah, kemudian provinsi dan pusat,” kata dia.

Andrei Angouw menegaskan, pihaknya siap mensukseskan program Presiden RI Prabowo Subianto di kota Manado, Provinsi Sulut.

PDRB bakal digenjot sebagai wujud dari dukungan terhadap program Presiden Prabowo. “Kita akan tingkatkan GDP atau di kita ini PDRB di Sulut,” katanya, sembari akan meningkatkan investasi di Manado.

(*/vis)