Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Tunjang Ketahanan Pangan, Pemdes Malola Satu Bangun Rabat Beton Jalan Kebun

×

Tunjang Ketahanan Pangan, Pemdes Malola Satu Bangun Rabat Beton Jalan Kebun

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, KUMELEMBUAI – Komitmen Pemerintah Desa Malola Satu Kecamatan Kumelembuai Kabupaten Minahasa Selatan, dalam upaya mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat patut diapresiasi.

Hal ini dibuktikan dengan kerja nyata Pemerintah Desa Malola Satu, merealisasikan berbagai program pembangunan infrastruktur, salah satunya yakni dengan membangun rabat beton jalan sentra produksi usaha tani guna menunjang Ketahanan Pangan.

Hukum Tua Reiders Pinatik menyebutkan bahwa Pembangunan rabat beton jalan kebun sentra ekonomi di Perkebunan Teras Padang merupakan salah satu program prioritas Bidang Pembangunan yang telah tertata dalam APBDes Tahun Anggaran 2024, setelah sebelumnya disepakati bersama dalam musyawarah desa antara Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Pemerintah Desa dan para delegasi utusan jaga.

“Pembangunan ini menggunakan anggran Dana Desa Tahun 2024 Bidang Pembangunan dan Ketahanan Pangan. Panjangnya sekitar
200 meter dengan lebar 1 meter,” terang Hukum Tua Definitif Malola Satu ini.

Untuk proses pembangunan rabat beton jalan kebun jalan usaha tani menurut Hukum Tua Dua Periode di Desa Malola Satu ini, bahwa pihaknya melibatkan elemen masyarakat dalam pengerjaannya.

“Karena sejatinya DD dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Demikian Ia berharap dengan adanya rabat beton jalan kebun ini akan memudahkan Petani beraktivitas mengeluarkan hasil Perkebunan dan Pertanian.

“Dengan harapan pembanguna ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Apalagi saat ini sedang diperhadapkan dengan panen cengkeh. Karena itu kita juga kebut pembangunan ini agar cepat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat saat panen cengkeh,” imbuhnya.

Sementara itu sejumlah warga mengaku bersyukur dengan adanya perhatian pemerintah desa dalam membangun infrastruktur jalan rabat beton sentra produksi usaha tani.

“Dengan adanya pembangunan ini pastinya sangat membantu, apalagi untuk beraktivitas mengeluarkan hasil kebun dan Pertanian di masa panen cengkeh seperti sekarang ino. Mudah-mudahan pemerintah akan terus menghadirkan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat, ” ujar para warga Desa Malola Satu ini. (lou)