Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Politik

Pedagang Pasar Paniki terkejut, JPAR : Pengembangan ekonomi rakyat harus berjalan

×

Pedagang Pasar Paniki terkejut, JPAR : Pengembangan ekonomi rakyat harus berjalan

Sebarkan artikel ini

manadomanadoterkini.com, MANADO – Kehadiran sosok ibu yang merupakan Calon Wali Kota Manado, Julyeta Paulina Amelia Runtuwene (JPAR) di Pasar tradisional Paniki, Sabtu (26/9/2020) pagi tadi, membuat pedagang terkejut.

Pasalnya, kesederhanaan Prof JPAR begitu nampak ketika tanpa sekat berdialog dengan pedagang dan pengujung pasar tradisional tersebut.

“Pasar tradisional sebagai pusat pengembangan ekonomi rakyat harus tetap berjalan dan beroprasi, meski masih dalam pandemi covid-19,” ujar JPAR.

Tak lupa, Ketua PMI Kota Manado ini mengingatkan pedagang dan penunjung Pasar Paniki, agar selalu mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas.

“Di masa Pandemi Covid-19 ini, kita harus terus mematuhi Protokol Kesehatan. Selalu mencuci tangan, gunakan masker, dan jaga jarak. Semoga kita selalu diberikan kesehatan oleh Tuhan. Salam Sehat neh?”, ajak JPAR mengingatkan. (*/aldi)