manadoterkini.com, SULUT – Tahun ini Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Manado akan menerima mahasiswa baru dari semua jurusan yang ada.
Direktur Poltekes Kemenkes Manado Semuel Layuk SKM MKes, mengatakan Poltekes Manado akan menerima mahasiswa baru sebanyak 580 mahasiswa. “Jumlah ini belum termasuk kelas percepatan Pegawai negeri yang belum menyandang gelar D3,” ungkap Semuel.
Sebab Politeknik Kesehatan Kemenkes Manado juga di berikan kepercayaan oleh pihak Kementerian Kesehatan untuk menuntaskan pegawai kesehatan yang masih menyandang Ijazah D1 untuk sekolah lanjutan ke D3 Kesehatan.
“Dari Kementerian Kesehatan kita mendapat jatah kurang lebih 150 untuk menuntaskan yang masih menyandang gelar D1 bagi pegawai Negeri yang sudah aktif. Dan untuk mahasiswa baru Poltekes Manado akan memberikan beasiswa,” ujar Layuk kepada wartawan manadoterkini.com ketika diwawancarai di ruang kerjanya.
Untuk mahasiswa Terluar dan terpencil dari Kabupaten/Kota yang ada di Sulut Poltekes Manado akan membantu biaya hidupnya. “Jika ingin melanjutkan kuliah disini bagu kabupaten/Kota di Sulut akan dibantu biaya hidupnya,” Pungkas Layuk. (Jef)