manadoterkini.com, SULUT – Rabu (12/10/2016) lusa, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulawesi Utara yang baru akan dilantik Gubernur Sulut, Olly Dondokambey SE berdasarkan Surat Keputusan (SK) Presiden.
Kepastian Edwin Silangen SE MSi, yang kini menjabat Kepala Kesbangpol dilantik sebagai Sekprov Sulut dibenarkan Kepala Bagian Humas pada Biro Penghumas Setdaprov Sulut Drs Roy R L Saroinsong SH, kepada manadoterkini.com.
“Lewat pemberitahuan undangan yang dikirim untuk pelantikan dan serah terima jabatan Sekretaris Daerah Provinsi Sulut dilaksanakan pada Rabu pekan ini. Akan dilaksanakan Pukul 09.00 WITA, bertempat di ruangan Mapalus Kantor Gubernur Sulut,”ungkap Saroinsong.
Diketahui sebelumnya, Jumat (07/10/2016) pekan kemarin Gubernur Olly Dondokambey SE, telah menemui Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, di Istana Kepresidenan, Jakarta. Dimana lewat SK Presiden Joko Widodo, Gubernur siap mewakili pemerintah pusat melantik Sekprov definitif ini, yang diketahui akan diisi oleh Edwin Silangen yang sekarang menjabat Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulut.(alfa/tim)