manadoterkini.com, MANADO – Pdt Roy Lengkong STh yang merupakan Ketua Jemaat GMIM Immanuel Wanea, akhirnya kembali dipercayakan sebagai Ketua BKSAUA hingga lima tahun kedepan.
Pelantik Pengurus Badan Kerja Sama Antar Umat Agama (BKSAUA) Kota Manado Periode 2016-2021 secara resmi dilakukan Senin (16/5) di Walikota Manado DR G.S Vicky Lumentut didampingi Wawali Mor Dominus Bastiaan SE.
Walikota Lumentut sendiri, usai menyerahkan SK kepengurusan langsung menitip pesan agar para Rohaniawan yang merupakan garda terdepan dalam membentuk akhlak dan moral warga masyarakat di Ibukota Provinsi Sulut Manado ini.
“Semoga bisa terus menjadikan anggota jemaatnya, sadar akan iman dan kepercayaan-nya sehingga bisa bergandengan tangan bersama pemerintah setempat dalam hal ini Pemkot Manado menjadikan Kota Manado yang aman dan damai,” pesan GSVL.
GSVL pun menyadari kerja keras para tokoh agama selama yang tergabung dalam BKSAUA Manado, berdampak terhadap keamanan dan kenyamanan bagi warga Kota Manado.
“Patut disadari bersama, berkat kerja keras selama ini para tokoh agama yang tergabung dalam BKSAUA Kota Manado. Maka kota yang kita cintai bersama ini, boleh mengalami peningkatan pembangunan dan kesejahteraan di segala bidang. Dan khusus untuk keamanan dan kedamaian, semua itu tak lepas dari peran penting para Rohaniawan ini untuk memberikan pengajaran iman sehingga warga masyarakat boleh terus bertaqwa dengan mengandalkan hidup rukun dan damai karena Torang Samua Basudara,” ungkap Walikota GSVL bangga.
Adapun pengurus yang dilantik, Ketua Pdt Roy Lengkong STh (Kristen), Pastor Fredrikus Tawaluyam Pr (Katolik), KH Drs Sofian Lahilote SH MH (Islam), Sufandi Siwi SKom MM (Budha) dan Drs Ida Bagus Ketut Alit (Hindu). (*/tim)