Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Bitung

Rayakan HUT ke-52, Palandung Ingatkan Pelayan Jemaat Efrata Bitung Saling Menopang

×

Rayakan HUT ke-52, Palandung Ingatkan Pelayan Jemaat Efrata Bitung Saling Menopang

Sebarkan artikel ini

MTerkini.com, BITUNG – Penjabat (Pj) Walikota Bitung Drs. John H. Palandung, MSi mengingatkan Jeuntuk dan pelayan GMIM Efrata I Bitung Timur Wilayah Bitung Dua, untuk saling menopang. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri HUT ke-52 dirangkaikan dengan pisah sambut pelayan Tuhan.

“Moment strategis menghayati karya Kasih Tuhan sekaligus menciptakan terobosan yang positif sebagaiamna amanat yang diperintahkan Tuhan dengan penuh tenggung jawab Iman,”ungkap Palandung.

Lanjut Palandung, lewat momentum HUT ke-52 ini kiranya jemaat lebih berkembang dan dapat lebih meningkatkan kualitas iman lewat pelayanan dalam berbagai kegiatan yang bersifat religius maupun dalam kehidupan sehari-hari.

“Bagi pelayan Tuhan diharapkan mampu menjalankan tugas dengan baik serta saling menopang bersama segenap Jemaat dengan selalu membangun sinergitas dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan sebab lewat kebersamaan segala program pembangunan Gereja pasti dapat berjalan dengan baik, seraya juga mengajak segenap jemaat untuk mendukung berbagai program pembangunan Pemerintah,” ajak Palandung.

Untuk diketahui ibadah pengutusan Pdt Emy Olke Pinontoaan STH dan penerimaan Pdt Andrew Fransosco Gontha STh dipimpin oleh Pendeta Petra Rembang STh MTh.(ref)