Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Politik

Pilwako Agenda Nasional, Olly : Itu Tanggung Jawab Kita Bersama

×

Pilwako Agenda Nasional, Olly : Itu Tanggung Jawab Kita Bersama

Sebarkan artikel ini

MTerkini.com, SULUT – “Pilwako yang merupakan agenda nasional adalah proses demokrasi dan menjadi tanggung jawab kita semua”. Demikian diungkapkan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dalam press comference setibanya di bandara Samratulangi Manado, Sabtu (13/02/2016) kemarin.

“Dalam waktu singkat ini, saya akan undang KPU, Walikota dan unsur Forkompimda duduk bersama, untuk melihat hasil keputusan yang sudah ada, (Pilwako 17 Februari 2016, red). Karena Pilwako ini tanggung jawab kita bersama terhadap proses demokrasi,”tegas Olly menjawab pertanyaan wartawan atas sikapnya terkait Pilwako 17 Februari 2016 di ruang VVIP Pemda di bandara Samratulangi.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Sekdaprov Sulut Ir SR Mokodonga, mantan Gubernur DR Sinyo Harry Sarundajang, unsur Forkompimda Sulut, jajaran Pejabat Pemprov Sulut, Pemkot Manado beserta para penjabat Bupati dan Walikota.

Sebelumnya, saat di Jakarta usai pelantikan Ketua Tim PKK di kantor Kemendagri, Olly Dondokambey yang juga merupakan Ketua PDIP Sulut menyatakan, pihak PDIP mendukung pelaksanaan Pilwako Manado.
“Mau 17 Februari, ataupun besok, yang pasti PDIP siap bertarung,”tegasnya, Jumat (12/02/2016).

Kendati demikian saat dikejar tentang kepastian pelaksanaan Pilwako 17 Februari 2016, Olly tidak mau berkomentar banyak. “Kalu soal hari H pelaksanaan Pilwako, itu merupakan ranah KPU. Intinya, kami siap saja dilaksanakan,”katanya.(alfa)