Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pemerintahan

Ribuan Pegawai Pemprov Sulut Penuh Haru Lepas Purna Tugas SHS-Kansil

×

Ribuan Pegawai Pemprov Sulut Penuh Haru Lepas Purna Tugas SHS-Kansil

Sebarkan artikel ini

SULUT, (manadoterkini.com) – Suasana haru penuh bahagia dan bangga menyelimuti Kantor Gubernur Sulut, Rabu (30/9) pagi saat ribuan pegawai yang ada di lingkup Pemprov Sulut melepas purna tugas Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut periode 2005-2015 DR Sinyo Harry Sarundajang dan DR Djouhari Kansil.

Para pegawai baik dari eselon II, III, IV staf hingga tenaga honorer, berbondong-bondong dan berdesakan menghampiri arak-arakan “bendi” yang dinaiki Sarundajang dan kansil dari lobby hingga pintu gerbang keluar kantor gubernur untuk memberikan jabat tangan dan penghormatan terakhir kepada dua sosok yang telah banyak membangun Sulut selama kurun waktu 10 dan 5 tahun terakhir.

Raut muka Sarundajang dan Kansil terlihat haru saat mendapat salam perpisahan dari para pegawai. Berkali kali hanya tedengar kata terima kasih keluar dari bibir Sarundajang dan kansil saat menyapa para pegawai di samping mereka. Tak ketinggalan juga para pegawai mengajak foto “selfie” dengan dua tokoh visioner Sulut yang banyak memberi gagasan, karya dan kerja bagi kemajuan masyarakat sulut yang semakin berbudaya danberdaya saing sejahtera ini sebelum Sarundajang-Kansil menaiki mobil masing-masing untuk meninggalkan kantor gubernur.

Para pejabat eselon II baik pria dan wanita tak kuasa juga menahan haru mereka saat berjabat tangan dengan Sarundang dan ibu Deitje serta Kansil bersama ibu Meike, beberapa pejabat terdengar menyampiakan permintaan maaf jika selama ini melakukan kesalahan baik sengaja ataupun tidak, kedua mantan pimpinan TP PKK Sulut ini pun membalas dengan ucapan maaf serta terima kasih telah mendukung mereka dan bapak selama menjabat gubernur dan wagub.

Sebelumnya dilakukan upacara pelepasan, bertindak sebagai inspektur upacara ialah Sarundajang. Dalam sambutannya, Sarundajang menyampaikan permohonan maaf dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang membantu dirinya bersama Kansil selama menjabat, kiranya berbagai prestasi yang telah diraih dapat ditingkatkan dan kekurangan dapat diminimalisir.

Hadir juga dalam acara tersebut Penjabat Gubernur Sulut DR Sumarsono,MDM bersama Ibu Tri Rahayu yang juga memberikan cenderamata dan pengalungan bunga kepada Sarundajang-Kansil sebagai simbol terima kasih atas pengabdian selama ini. Sama halnya juga dengan Sekprov sulut Ir Siswa R Mokodongan yang memberikan cenderamata kepada Sarundajang-Kansil.(tim)