Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Kemenag Sulut Gelar Pemutahiran dan Rekonsiliasi Data SIMAK BMN

×

Kemenag Sulut Gelar Pemutahiran dan Rekonsiliasi Data SIMAK BMN

Sebarkan artikel ini
Kemenag Sulut
Kemenag Sulut

MANADO, (manadoterkini.com) – Melalui Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Kemenag Sulut melaksanakan kegiatan Pemutahiran dan Rekonsiliasi Data SIMAK BMN tahun 2015 yang dilaksanakan di Hotel Aryaduta Manado, Senin (6/7) kemarin.

Kakanwil Kemenag Sulut H. Suleman menyampaikan kegiatan ini strategis dan penting untuk Pemutahiran dan Rekonsiliasi Data SIMAK BMN tahun 2015.

“Saya berharap kepada operator agar memaksimalkan kegiatan ini sehingga memperoleh update data BMN terbaru yang nantinya digunakan untuk Rekonsiliasi BMN dan Penyusunan laporan BMN periode semester pertama yang akurat,” ujar Suleman.

Dilanjutkan Suleman, kegiatan ini bertujuna agar terwujudnya tertib administrasi dan mendukung tertib pengelolaan BMN sehingga semua BMN tercatat dengan baik.

Hadir pada kegiatan ini Kakanwil Kemenag Sulut H. Suleman, Kabag TU H. Abjan Halek, dan Kasubag Perencanaan dan keuangan Hj. Pasita H. Kartiman, peserta terdiri dari operator Sistem Informasi Manajemen Akuntansi (SIMAK) Barang Milik Negara (BMN) dari seluruh satker yang ada di jajaran kemenag sulut berjumlah 92 orang. (chris)