MANADO, (manadoterkini.com) – Adanya statmen di media bahwa DR. Vicky Lumentut, bukan kader Partai Demokrat dibantah oleh Ormas DPD Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) Provinsi Sulawesi Utara.
Sekretaris DPD IMDI Sulut, Alfons Sumual SIP, mengatakan GSVL sapaan Lumentut, merupakan kader Partai Demokrat, terbukti dengan dipercayakan sebagai Ketua DPD PD Sulut. Makanya IMDI mengecam pernyataan bahwa GSVL bukan kader Parta Demokrat.
“Pak Vicky (GSVL,red) merupakan kader Partai Demokrat, kalaupun ada statmen mengatakan bahwa bukan kader itu merupakan hal keliru, kader dan masyarakat Sulut juga tahu bahwa pak Vicky kader karena menjabat sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Sulut,” ujar Sumual, Kamis (8/04)
IMDI Sulut juga mempertanyakan kader Partai Demokrat yang duduk di DPRD Provinsi Sulut, karena hanya diam saja manakalah Ketua DPD Partai Demokrat dikatakkan bukan kader.
“Saya heran Legislator DPRD Sulut Fraksi Partai Demokrat tidak menepis isu ini di publik, seharusnya mereka angkat suara. Ingat mereka duduk sebagai Legislator DPRD Sulut juga kan ditanda-tangani oleh Ketua DPD Partai Demokrat Sulut bahkanpun mulai dari proses pen-caleg-kan waktu pemilu 2014. Dan justru saya mempertanyakan sikap mereka ini, terlebih khusus Legislator Dapil Kota Manado,” jelas Sumual.
Sumual menambahkan bahwa kalaupun ada pihak yang mengatakan bahwa GSVL buka kader itu salah karena pasti ketika menjabat sebagai Ketua partai sudah ada KTA partai.
“Sudah jelas kan Pak Vicky sudah ketua partai, pastilah sudah mengantongi Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Demokrat, dan kami akan mendukung setiap kader Partai Demokrat untuk maju di Pilkada Sulut maupun Kabupaten/Kota se Sulut, termasuk GSVL Ketua DPD Partai Demokrat Sulut entah maju di Pilgub maupun Walikota Manado,” tegasnya didampingi Wakil Ketua DPD IMDI Sulut Robert Awuy, SH.
Sementara itu Ketua DPC IMDI Kabupaten Minahasa Selatan Chrestian Mongkareng, SH mengharapkan supaya soliditas partai Demokrat tetap dijaga mengingat menghadapi agenda Kongres partai dan Pilkada 2015. “Kami sebagai Ormas Partai berharap kita semua menjaga soliditas partai apalagi menghadapi momentum kongres dan pilkada, jangan ada yang merusak citra partai apalagi dari luar, karena ketua umum SBY selalu mengajarkan kepada kader untuk santun berpolitik,” ujar Mongkareng. (toar)