MANADO, (manadoterkini.com) – Untuk menghimpun mengembangkan talenta dan potensi kawula muda Manado dalam berkreasi, Barisan Anak Sorga (BAS) Manado akan menggelar Festival Manado Baik 2015, 2 Mei mendatang, di lapangan Megamas Manado.
Usai melakukan audensi dengan Walikota Manado GS Vicky Lumentut, di rumah dinas Walikota kawasan Bumi Beringin, Senin (16/3) tadi malam, Ketua Panitia Raymond Waney didampingi Bendahara Jun Kaparang, menjelaskan kegiatan bernuansa religi itu nantinya dikemas dalam Talent Show, dimana kawula muda Manado diberi kesempatan untuk tampil unjuk kebolehan dengan berbagai atraksi.
“Nantinya ada acara Talent Show, anak-anak muda dipersilahkan menampilkan bakat seni yang dimiliki seperti menyanyi, dance, dan lainnya. Ini untuk mengasah kemampuan mereka dalam mengekspresikan talenta dan bakat yang mereka miliki,”tukas Waney, didampingi panitia lainnya.
Menurutnya, dalam kegiatan tersebut akan dihadirkan bintang tamu penyanyi Ello dan artis berdarah kawanua Angel Karamoy.
“Kita akan menghadirkan penyanyi Ello dan artis Angel Karamoy. Olehnya, kami berharap kegiatan ini mendapat respon dari seluruh kawula muda yang ada di Manado dan sekitarnya,”pungkas Waney, seraya menambahkan dalam Festival Manado Baik 2015 akan dilaksanakan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) yang terbuka untuk umum.(ald)